UPDATE (15 Januari 2014)
Antar muka untuk merubah notifikasi sudah mengalami banyak perubahan sejak tulisan di bawah dibuat, tetapi alurnya secara mendasar tetap sama. Terlepas dari itu, fungsi "Mute" yang dijelaskan di bawah masih tersedia.
Antar muka untuk merubah notifikasi sudah mengalami banyak perubahan sejak tulisan di bawah dibuat, tetapi alurnya secara mendasar tetap sama. Terlepas dari itu, fungsi "Mute" yang dijelaskan di bawah masih tersedia.
Tulisan Awal
Saya yakin semua pengguna situs jejaring sosial sudah familiar dengan istilah Notifikasi. Di Facebook, misalnya, notifikasi akan disampaikan kepada kita saat ada pengguna Facebook lain yang mengomentari status kita atau saat ada pengguna yang menuliskan sepatah-dua patah kata di Wall kita. Di Twitter, misalnya, notifikasi akan disampaikan kepada kita saat ada pengguna Twitter lain yang mengirim Direct Message atau mention kita dalam status mereka.
Google+ pun sudah pasti memiliki fitur ini. Juga seperti Facebook dan Twitter, Google+ pun menyediakan pilihan untuk mematikan notifikasi ini. Perbedaannya adalah Google+ memungkinkan kita mematikan notifikasi khusus untuk post (status) tertentu saja. Tujuannya untuk apa? Bayangkan status kita berisi komentar-komentar yang sudah tidak lagi relevan atau kita ikut berkomentar di sebuah status yang komentar-komentar lanjutannya pun ngalor-ngidul tanpa tujuan. Apakah kita bersedia menerima notifikasi setiap ada komentar yang tidak relevan (baca: yang tidak mau kita baca)? Jawaban saya, tidak.
Cara mematikan notifikasi di Google+ adalah sebagai berikut. Untuk mematikan notifikasi total (dan melepaskan diri kita dari cengkraman orang-orang
Google+ settings |
Receive notifications |
Notifications |
Untuk mematikan notifikasi lewat tombol indikator notifikasi di Google+ Bar kita (lihat gambar di atas), cukup klik notifikasi terkait dan klik Mute this post.
Sekali lagi, selesai! We saved ourselves from those savages without sacrificing our social life.
Semoga bermanfaat!
--
Amir Syafrudin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.