Tips Memanfaatkan Blog Ini

  1. Perhatikan tanggal penulisan dan tanggal update artikel. Semakin baru tanggal-tanggal ini, semakin valid informasi yang tercantum.
  2. Harap membaca komentar-komentar terkait sebelum bertanya; bisa jadi hal yang ingin Anda tanyakan sudah terjawab.
  3. Pertanyaan dapat disampaikan lewat bagian komentar atau lewat akun Twitter @asyafrudin.

Kamis, 09 Oktober 2008

Mencari File di Rapidshare.com

Rapidshare.com merupakan satu dari sekian banyak penyedia layanan file hosting yang sering digunakan oleh pengguna Internet. Ada begitu banyak file yang dapat di-download dari situs tersebut seperti film, gambar, dokumen, dan lain-lain. Tapi situs itu tidak menyediakan fitur untuk mencari file yang kita butuhkan. Kita butuh alternatif lain untuk melakukan pencarian file yang ingin kita download.

Berikut ini adalah langkah-langkah yang dapat kita lakukan untuk mencari file di Rapidshare.com menggunakan mesin pencari Google. Semuanya hanya masalah penggunaan kata kunci yang tepat sehingga Google memberikan hasil yang akurat untuk file yang kita butuhkan.

Template untuk kata kuncinya adalah:
http://rapidshare.com/files/ [part1 part2 ... partn dari nama file] [jenis file] site:rapidshare.com

Template tersebut terdiri dari 4 (empat) bagian yang dipisahkan dengan spasi, yaitu:
  1. http://rapidshare.com/files/
    Bagian ini dimaksudkan agar hasil pencarian hanya mencantumkan URL file yang tersedia di Rapidshare.com. Setiap URL file untuk download diawali dengan http://rapidshare.com/files/.
  2. [part1 par2 ... partn dari nama file]
    Bagian ini opsional. Bagian ini dimaksudkan agar hasil pencarian hanya mencantumkan URL file dengan nama file yang kita inginkan misalnya "prison break" atau "sims2".
  3. [jenis file]
    Bagian ini opsional. Bagian ini dimaksudkan agar hasil pencarian hanya mencantumkan URL file dengan jenis file yang kita inginkan misalnya "rar" atau "avi".
  4. site:rapidshare.com
    Bagian ini dimaksudkan agar hasil pencarian hanya mencantumkan URL file dari situs rapidshare.com.
Contoh dari penggunaan template kata kunci tersebut adalah:
http://rapidshare.com/files/ desperate housewives rar site:rapidshare.com

Pada contoh tersebut, kita mencantumkan "desperate housewives" di bagian dua dan "rar" di bagian tiga dari template kata kunci untuk mencari semua file yang namanya mengandung kata "desperate" dan "housewives" dengan extension .rar. Contoh hasil pencarian lewat www.google.com dapat dilihat pada gambar di bawah.


Hasil pencarian bergantung pada kemampuan kita bermain dengan bagian dua dan bagian tiga pada template kata kunci untuk menemukan file dengan nama dan extension yang kita harapkan. Semakin sering kita mencari, semakin mudah bagi kita untuk menemukan kata kunci yang tepat.

Semoga bermanfaat!

--
Amir Syafrudin

Versi PDF tulisan ini: http://www.4shared.com/file/95565652/632acb03/MencariFileDiRapidshareCom.html

9 komentar:

  1. kalo saya pake ini
    http://rapidlibrary.com/

    BalasHapus
  2. betul kata pidunks, pake aja http://rapidlibrary.com pasti cepat ketemu

    BalasHapus
  3. Saya setuju. Memang rencana saya adalah situs-situs seperti rapidlibrary.com itu akan saya perkenalkan di "bagaimana-cara" berikutnya. Sekarang saya lagi dalam tahap ngumpulin situs-situs yang pantas untuk dicantumkan.

    Terima kasih atas sarannya.

    BalasHapus
  4. tapi kurang akurat mas
    saya penasaran gimana cara anak2 kaskuser dapatin file yg kalo saya pake cara mas gak bisa. misalnya http://rapidshare.com/files/ after effect cs4 rar site:rapidshare.com

    BalasHapus
  5. Mekanisme mencari file di rapidshare.com lewat Google hanya sebuah alternatif. Sebenarnya masih banyak mesin pencari lain yang sifatnya lebih spesifik untuk rapidshare.com seperti rapidlibrary.com. Berdasarkan pengalaman saya, mesin pencari seperti rapidlibrary.com dapat memberikan hasil pencarian yang lebih akurat.

    Pertanyaannya adalah kenapa kata kunci yang digunakan saudara/i Anonim di atas tidak memberikan hasil yang diharapkan? Hasil pencarian Google itu kembali kepada hasil indexing yang dilakukan Google. Keyword yang kita masukan akan dicocokan dengan hasil indexing tersebut. Kalau memang ada yang cocok, kita akan melihat hasilnya. Kombinasi keyword yang saya paparkan hanya ditujukan untuk memberikan hasil yang lebih akurat untuk pencarian file di rapidshare.com.

    Misalnya apakah keyword "http://rapidshare.com/files/ after effect rar site:rapidshare.com" memberikan hasil yang kita cari? Kalau ya, kita tambahkan kata "cs4" menjadi "http://rapidshare.com/files/ after effect cs4 rar site:rapidshare.com" agar hasil pencarian menjadi lebih spesifik.

    BalasHapus
  6. Perbaikan lebih lanjut dapat dilihat di: http://bagaimana-cara.blogspot.com/2009/06/mencari-file-di-rapidsharecom-2.html

    BalasHapus
  7. Berguna Bozz.... ThanKs.

    BalasHapus
  8. bagaimana cara mempersingkat waktu
    disaat download mencapai ratusan mb
    trimakasih

    BalasHapus